la5cdBVcJFaCKClaZd870wvmwrwziXBkFqlQB4ZQ
Bookmark

Plus Minus Sistem Jualan Pre Order Bagi Bisnis Online

Plus Minus Sistem Jualan Pre Order Bagi Bisnis Online

Di tengah pertumbuhan bisnis online yang terus berkembang, penggunaan istilah "pre order" sekarang menjadi semakin ramai diperbincangkan dan menjadi salah satu pilihan strategi yang menarik untuk di jalankan bagi para pelaku usaha. Namun, seperti halnya strategi lainnya dalam setiap keputusan bisnis, ada plus dan minus yang perlu diperhitungkan dengan cermat agar bisnis yang di jalankan bisa terus bersaing di era bisnis online sekarang ini.

Baca: Edukasi Bisnis: Cara Memulai Bisnis Online Dari Nol Bagi Pemula

Sebelum memutuskan untuk menjalankan sistem pre order, penting untuk diingat bahwa tidak semua produk bisa cocok untuk sistem pre order. Produk-produk yang memiliki siklus produksi yang panjang atau rentan terhadap perubahan desain yang di gunakan mungkin tidak cocok untuk dijalankan dalam sistem pre order. Hal ini dapat menyebabkan penundaan waktu yang tidak diinginkan dan bisa membuat frustrasi bagi pelanggan.

Mengenali Apa Itu Pre Order?

Sebelum masuk ke pembahasan lebih jajuh tentang apa saja kelebihan dan juga kekurangan pre order, terlebih dahulu kita harus mengenali apa sebenarnya yang dimaksud dengan pre order?. Pre order (Prapesan) adalah pesanan yang bisa dilakukan untuk barang yang belum dikeluarkan, namun pelanggan tetap dapat melakukan pemesanan dan bisa langsung melakukan pembayaran sebelum produk tersebut benar-benar tersedia atau diluncurkan ke pasar.

Baca: 5 Resiko Fake Order Bagi Perkembangan Toko Online

Konsep pre order ini memungkinkan setiap pelanggan untuk bisa menjadi yang pertama memiliki produk terbaru, sehingga mampu menciptakan sensasi eksklusivitas yang dapat meningkatkan daya tarik suatu produk dan menjadi kebanggaan tersendiri bagi yang berhasil melakukan pre order dan menjadi pemilik pertama untuk produk tertentu. Sistem penjualan pre order ini juga biasanya di terapkan untuk produk custom, sehingga lebih mudah dalam penyesuaiannya.

Kelebihan Sistem Pre Order Dalam Bisnis Online

Salah satu kelebihan utama sistem pre order adalah mampu memberikan gambaran awal tentang minat pasar, atau dalam bahasa sekarang bisa di sebut sebagai cek ombak. Pre order memungkinkan setiap pelanggan untuk melakukan pemesanan lebih awal, sehingga pemilik bisnis dapat mengukur sejauh mana produk yang di keluarkan diminati di tengah masyarakat sebelum memasuki fase produksi massal yang lebih besar. 

Baca: 7 Ide Bisnis Online Tanpa Modal Untuk Pemula Yang Paling Menjanjikan

Cek ombak ini akan sangat membantu dalam mengelola inventaris, menghindari stok berlebih yang nantinya mungkin sulit dijual habis. Tidak hanya itu, kelebihan lain dari sistem pre order ini juga terletak pada pengumpulan dana lebih awal. Pelanggan yang loyal rela membayar sebelum produk benar-benar tersedia, sehingga mampu memberikan aliran kas tambahan untuk bisnis. Dana ini dapat digunakan untuk mendanai produksi selanjutnya, meningkatkan kualitas produk, atau bahkan untuk keperluan pemasaran jangka kedepannya.

Kelemahan Sistem Pre Order

Layaknya dua sisi mata uang, sistem penjualan yang dilakukan secara pre order juga memiliki kelemahan yang perlu diperhitungkan dengan matang. Salah satu risiko besar adalah yang bisa muncul dari sistem pre order ini adalah munculnya potensi kecewa pada pelanggan. Jika terjadi keterlambatan produksi atau terjadi perubahan jadwal produksi dan peluncuran produk yang tidak terduga, pelanggan yang telah melakukan pre order bisa merasa kecewa.

Membangun kepercayaan penuh dari konsumen merupakan hal yang rumit, dan salah satu kesalahan dari sistem pre order bisa merusak reputasi bisnis secara keseluruhan. Manajemen inventaris dalam sistem pre order ini menjadi tantangan tersendiri, sehingga memerlukan perhitungan yang benar-banar matang agar nantinya tidak terlalu banyak pre order masuk yang dapat menghasilkan peningkatan permintaan produk yang sulit diantisipasi. Kekurangan stok produk atau masalah lainnya dapat merugikan nama bisnis yang telah di bangun dan dari sisi pelanggan tentunya juga sangat merugikan pelanggan.

Baca: Cara Menjadi Dropshipper Tanpa modal Untuk Pemula Sampai Bisa Sukses

Produk teknologi seperti smartphone terbaru merupakan sebuah produk yang seringkali menggunakan strategi pre order dan bisa berjalan dengan sukses. Pelanggan biasanya akan lebih antusias memesan produk sebelum diluncurkan dan merasa senang karena menjadi bagian dari kelompok eksklusif yang memiliki produk tersebut lebih awal. Di sisi lain, ada juga contoh pre order yang berakhir dengan kekecewaan besar. Salah satu contohnya adalah pre order untuk konsol game, karena biasanya seringkali mengalami keterlambatan dalam pengiriman sehingga menyebabkan kekecewaan dan ketidakpuasan pelanggan.

Tips Menjalankan Sistem Pre Order

Dalam menjalankan sistem penjualan pre order, baik bisnis offline maupun bisnis online perlu mempertimbangkan dengan baik kelebihan maupun kekurangan dan dampak kedepannya bagi keberlangsungan bisnis. Dalam menjalankan sistem penjualan pre order, perlu adanya komitmen untuk memberikan kejelasan pada pelanggan, mengelola ekspektasi, dan bisamerespons dengan cepat jika terjadi kendala.

Baca: 8 Ide Kerja Sampingan Yang Bisa Di Jalankan Kapan Saja Dan Dimana Saja

Seiring dengan besarnya potensi keuntungan finansial yang muncul, bisnis dengan model pre order juga perlu membangun dan menjaga kepercayaan pelanggan. Dengan pemahaman yang matang tentang apa itu pre order, kelebihan, dan kekurangannya, bisnis online yang di jalankan dapat menggunakan berbagai strategi sebagai alat yang efektif untuk pertumbuhan bisnis yang dijalankan.

Posting Komentar

Posting Komentar

Tulis komentar sesuai dengan topik pembahasan yang ada di dalam artikel